fPtFh9MOYDYCIXsMqZnULjYeLRvmL6GtPeki3xPR

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Pengikut

#30DAYSWRITINGCHALLENGE DAY 8 - MUSIK DAN KEKUATANNYA

Lupa dapat foto ini dari mana yang pasti bukan punya saya :3

Lagi denger lagu di angkot terus tiba-tiba teringat si dia atau terkenang momen tertentu. Pernah? Pernah bangetlah. Karena musik adalah jalan menapak kenangan yang menyenangkan.

Saya dulu gak terlalu ngerti sama musik luar. Ya gimana tiap hari libur yang diputar sama mama-papa itu lagunya Ebieth G. Ade, Pance Pondaag, Desi Ratnasari, Tommy J Pisa. Bisa kalian bayangkan gak selera musik saya gimana?

PERJALANAN INI, TERASA SANGAT MENYEDIHKAN 

SAYANG KAU TAK DUDUK DI SAMPINGKU KAWAN

~~~

Dulu saya gak tahu sih musik itu punya super power terutama kalau berhubungan dengan memori sampai suatu hari saya, putus cinta. Bhahahahaa. Bangke banget lah itu pokoknya. Segala rasa sakit di hati dan sesak di dada ini berasa diwakilkan tiap denger lagu-lagu sedih. Kaya "yaampun itu aku banget". Duh "liriknya kena banget" terus mewek nelangsa seakan dunia berhenti lol.

Terus saya jatuh cinta sama Coldplay sejak denger lagu Yellow. Kok asik bener musiknya, liriknya, ganteng pula personilnya. Terus makin denger lagu mereka semua makin seneng. Ngerjain skripsi ampe pagi yang nemenin full album Coldplay mulai dari Parachutes, X&Y, Mylo Xyloto hingga A Head Full of Dreams yang kemudian menjadi tajuk blog ini. Dan Coldplay menjadi band pertama pula yang saya tonton konsernya di luar negeri. Yang memicu saya membuat paspor. Yang memunculkan keberanian saya untuk pergi ke luar negeri seorang diri dan terasing. 

Waktu saya dengar lagu pertamanya: A Head Full of Dreams, di tengah lautan warna-warni Wristband, saya meneteskan air mata. Semenawan itu mereka menghadirkan cinta lewat musik di tengah-tengah penggemarnya. Saya bergidik haru dan berteriak menyelaraskan suara dengan ribuan orang yang ada di National Stadium Singapore. Huhuu tiap diinget mau mewek aja pokoknya. Dan setelah format hape di bulan lalu saya sadar dong segala dokumentasi saya waktu nonton konser ini hilang, sedih banget ga tuh huhu. 

Berikutnya banyak sekali konser musik yang ingin saya datangi. Yang saya percayai bahwa setiap musik yang saya dengarkan dapat menyalurkan kekuatan dan energi positif kepada para pendengarnya. Dan semoga tiap detak musik-musik yang tiap-tiap kita sukai mengantarkan semua pada apa-apa yang kita cintai.


Semoga...



-ameliasepta-

Related Posts
AmeliaSepta - LIFESTYLE AND TRAVEL BLOGGER
(masih) wanita, gampang ketawa dan bahagia, punya kemampuan bisa tidur di mana aja apalagi dalam pelukan kamu, mimpinya banyak tapi paling pengen jadi ibu untuk anak-anak kamu. Full timer - Dreamer; Part timer - Worker

Related Posts

Posting Komentar